Antisipasi Banjir Akibat Tumpukan Sampah, Koramil Makale Lakukan Karya Bakti Bersama

    Antisipasi Banjir Akibat Tumpukan Sampah, Koramil Makale Lakukan Karya Bakti Bersama

    TANA TORAJA - Cegah terjadinya banjir akibat penyumbatan aliran air di musim penghujan, Kodim 1414/Tator melalui Koramil Makale bersama pemerintah daerah lakukan karya bakti, Rabu (20/12/2023).

    Karya bakti yang dikemas dalam bentuk aksi bersih aliran sungai tersebut dilakukan di Lingkungan Pengadilan, Kelurahan Bombongan, Kecamatan Makale, Kabupaten Tana Toraja.

    Dalam kesempatannya saat memimpin langsung aksi bersih tersebut, selaku Danramil 01/Makale, Kapten Inf. Uda Kalalembang mengatakan jika Karya Bakti pembersihan aliran sungai ini, untuk membersihkan sampah dan rumput liar yang mengganggu aliran sungai.

    "Kegiatan ini dilakukan agar aliran sungai dapat mengalir dengan lancar dan terus terjaga kebersihannya. Sungai perlu dijaga dan dirawat kebersihannya, agar tidak terjadi banjir pada saat musim penghujan akibat adanya penumpukan sampah, ” kata Kapten Uda Kala'lembang

    Lanjut kata Danramil Makale bahwa kegiatan Karya Bakti ini sekaligus untuk memberikan motivasi kepada masyarakat akan kepeduliannya terhadap lingkungan.

    Selain itu, Kapten Inf. Uda Kala'lembang mengharapkan kegiatan ini dapat menggugah kesadaran masyarakat untuk terus menerus merawat dan menjaga kelestarian lingkungan. 

    "Aliran sungai ini harus rutin dibersihkan karena air sungai ini dipergunakan untuk kebutuhan masyarakat sehari hari untuk mengaliri persawahan petani, ” pungkasnya.

    Dalam karya bakti ini, selain instansi pemerintah daerah yang turun tangan, juga dari jajaran polres Tana Toraja dan masyarakat.

    (Widian)

    tana toraja kodim 1414 koramil karya bakti cegah banjir
    SULSEL INDONESIA SATU

    SULSEL INDONESIA SATU

    Artikel Sebelumnya

    Dugaan Intimidasi Sampai Pengrusakan Mobil...

    Artikel Berikutnya

    Sukseskan Pemilu dan Pilkada Serentak, Tator...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami